Ini adalah lanjutan dari postingan sebelumnya. Kalau kamu belum membacanya bisa baca di sini, agar kamu tidak ketinggalan.
Ingin menikmati suasana baru dengan tempat yang berbeda? Mari kita bergeser ke arah Bali lainnya. Keindahan pantai tidak kamu dapatkan hanya di Bali selatan, Namun pantai-pantai indah bisa kamu temukan di seluruh pelosok Bali.
Ini dia beberapa pantai terindah dan tersembunyi yang akan kami kupas, yuk simak apa aja!
- Pantai Bias Tugel
Dalam bahasa bali, Bias Tugel artinya pasir yang terpotong, diberi nama Bias Tugel karena hamparan pasir putih nan halus di pantai ini di apit batu karang yang besar di sisi kanan dan kirinya. Walau tidak begitu jauh dari Padang Bai, untuk menuju pantai ini kamu harus menerjang medan yang lumayan terjal kurang lebih 500 meter jauhnya.
Sampai di sana, kamu bisa coba untuk snorkeling, diving, ataupun mengeksplor dinding koral yang memberikan kesan yang sangat eksotis.
Air di pantai ini sangat cocok digunakan untuk berenang, Pantai ini termasuk pantai yang aman untuk jangkauan anak-anak. Jika kamu malas berbasah-basahan, kamu juga bisa berjemur di hamparan pasir halus disana, atau kamu bisa sekedar menikmati pemandangan yang disuguhkan sambil berfoto-foto ria.
Pantai ini tidak seperti beberapa pantai di selatan Pulau Bali, di sini kamu bisa dengan mudah menemukan beberapa warung yang menyediakan beragam makanan dan minuman.
Lokasi: Jl. Penataran Agung, Padang Bali, Kabupaten Karangasem, Bali
Cara ke Sana: Mengikuti jalan kecil beberapa ratus meter di arah selatan pintu masuk pelabuhan Padang Bai. Jika kamu sudah menemukan penunjuk arah atau tanda bertuliskan “White Sand Beach” kamu sudah bisa memarkirkan kendaraanmu dan menyusuri jalanan menuju pantai Bias Tugel hingga menuruni bukit untuk sampai di Pantai Bias Tugel.
- Pantai Soka
Mari kita bergeser dari daerah selatan Bali yang sesak oleh wisatawan menuju ke arah Barat Pulau Bali, yakni Pantai Soka, Tabanan.
Pantai Soka memiliki pemandangan yang indah dan memiliki hamparan pasir hitam serta batuan karang yang berwarna hijau karena terlapisi lumut, sungguh pemandangan yang indah dan eksotis dalam satu perjalanan liburan.
Untuk kamu yang suka akan hal-hal yang berbau mistis, Pantai ini sangat cocok untuk kamu jelajahi karena menyimpan banyak rahasia dan cerita yang melegenda.
Di daerah barat Pantai Soka ada batu karang besar yang disebut dengan Payuk Kebo Iwa. Konon katanya itu adalah periuk yang digunakan oleh Kebo Iwa (tokoh sakti legendaris Bali) untuk memasak.
Di sini terdapat kawasan dengan bentuk formasi batu karang yang unik dan juga ada gua kelelawar, yang sangat cocok dikunjungi oleh orang yang suka berpetualang sepertimu.
Lokasi: Jalan Raya Denpasar – Gilimanuk, Kabupaten Tabanan, Bali.
- Pantai Amed
Setelah menjelajah daerah barat Pulau Bali, mari kita bergeser ke arah timur Pulau Bali, yakni Pantai Amed, adalah sebuah pantai dengan hamparan pasir hitam yang halus, konon katanya akibat pasir vulkanis ini yang menjadi daya tarik wisatawan untuk mengunjungi Pantai Amed.
Tapi tidak hanya itu satu-satunya alasan yang membuat pantai ini diberikan julukan surga yang eksotis.
Memiliki air laut yang tenang, laguna yang rata dan bercelah diantara terumbu karang yang sangat indah tidak jauh dari daratan. Pantai ini sangat disarankan untuk menjadi spot untuk belajar snorkeling atau menyelam.
Kalau ke sini, kamu wajib banget untuk mencicipi hidangan lautnya yang disediakan di warung sekitar sana.
- Pantai Pasir Putih
‘Pantai Perasi’ itulah yang biasa disebut oleh masyarakat lokal untuk pantai ini, sedangkan wisatawan umumnya lebih mengenal dengan nama White Sand Beach (Pantai Pasir Putih) dan juga Virgin Beach. Namun jika kamu bertanya kepada warga setempat maka sebaiknya gunakanlah sebutan ‘Pantai Perasi’ Karangasem.
Bagi kamu yang ingin suasana pantai yang sepi, jauh dari keramaian, penuh ketenangan, bersih, nyaman, dan bebas polusi, maka ini lah tempatnya. Kamu bisa berenang di air jernih sambil menikmati ekosistem bawah lautnya. Kamu juga bisa menyewa kursi untuk bersantai di pinggir pantai sambil berjemur dan menikmati keindahan panorama yang disuguhkan serta menyantap makanan dan minuman dari warung sekitar.
Kamu tidak akan menemukan hotel atau villa di kawasan pantai ini, sehingga menambah keasrian pantai ini.
Cara ke Sana: Berlokasi 4 kilometer di timur dari daerah Candidasa, Karangasem. Dari Denpasar kamu bisa menyusuri bypass menuju arah Kusamba, dan mengikuti petunjuk arah menuju objek wisata Candidasa, lalu melanjutkan perjalanan menuju desa perasi. Sesampainya disana kamu bisa bertanya kepada warga di mana letak pantai ini.
- Pantai Yeh Leh
Pantai ini mungkin cukup asing bagi kamu. Pantai ini lebih populer bagi kalangan pemancing. Berlokasi di perbatasan antara Kabupaten Tabanan dan Kabupaten Jembrana, pantai ini tidak seperti pantai pada umumnya yang memiliki pasir putih. Pantai ini memiliki bebatuan dengan berbagai ukuran dan tak sedikit yang menghijau karena terlapisi lumut hijau. Masih menjadi misteri dari mana asalnya bebatuan ini.
Kamu sebaiknya mengunjungi pantai ini saat air surut untuk melihat bagaimana keindahan pesona Pantai Yeh Leh. Tidak hanya bebatuan, disana kamu juga akan menemukan beberapa hewan laut kecil yang terdampar di celah-celah bebatuan.
Dan pantai ini sangat cocok buat kamu yang suka dengan sunset di sore hari, suasana akan menjadi eksotis di sore hari.
Itu dia beberapa pantai dengan keindahan alam memukau dan tersembunyi didaerah timur dan barat pulau Bali. Semoga liburan kamu menyenangkan. Apakah kamu tertarik mengunjungi salah satu pantai di atas?