tempat wisata di ngada

10 Rekomendasi tempat wisata di Ngada, Nusa Tenggara Timur

Table of Contents

Memang sudah tidak bisa dipungkiri lagi jika kawasan Timur Indonesia memiliki kekayaan alam yang sangat indah dan mempesona. Salah satunya adalah pulau Flores. Pulau Flores memiliki salah satu kabupaten yang menyimpan kekayaan alam yang sangat beragam Yakni Ngada. Ngada merupakan sebuah Kabupaten yang terletak di provinsi Nusa Tenggara Timur. Kabupaten ini memiliki wilayah sekitar 1.620,92 kilometer persegi. Kabupaten Ngada tidak kalah cantik dengan kabupaten lain yang ada di pulau Flores ini. Berikut adalah beberapa tempat wisata di Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur.

 

10 Rekomendasi tempat wisata di Ngada, Nusa Tenggara Timur

 

Kampung Adat Bena

kampung adat bena

Kampung Adat Bena ini terletak di desa Tiworiwu, Kecamatan Jerebu’u, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Kampung ini punya sangat banyak keunikan, yakni salah satunya adalah arsitektur bangunan yang sangat kuno. Kampung ini berada di kaki gunung sehingga memiliki udara yang sangat sejuk. Kampung ini sudah ada sejak 1,200 tahun yang lalu. Kampung Adat Bena ini masih mempertahankan tradisi dan pola hidup mereka di masa lampau. Karena terletak di lembah gunung maka tidak heran jika bangunan rumah dibuat dengan sistem terasering.

 

Taman laut Riung 17 pulau

taman laut riung 17 pulau

Taman laut riung 17 pulau berada di Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Di sana kamu akan disuguhkan oleh pemandangan 17 pulau besar dan kecil yang letaknya sangat berdekatan dan mencakup beberapa desa. Kamu akan dibawa berkeliling Pulau menggunakan speed boat yang bisa kamu sewa di sekitar objek wisata ini. Selain itu kamu bisa menikmati pemandangan bawah laut yang sangat jernih dengan ekosistem laut yang hidup di dalamnya. Sungguh panorama yang sangat indah.

Baca  Objek wisata yang ada di Aceh Singkil, Aceh

 

Pemandian air panas Mengeruda

pemandian air panas mengeruda

Objek wisata air panas ini terletak di Mengeruda, Desa Piga, Kecamatan Soa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Air panas ini memiliki suasana yang sangat sejuk dan masih sangat asri. Salah satu keunikan dari pemandian air panas ini yaitu terdapat beberapa kolam yang memiliki suhu air berbeda-beda, bahkan ada yang mencapai 44 derajat Celcius loh!

 

Air terjun Ogi

air terjun ogi

Air terjun Oggy ini terletak di Desa Faobata, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Air terjun ini sangat cocok dikunjungi oleh kamu yang ingin mencari ketenangan. Kamu akan menemukan banyak pepohonan Rindang yang ada di sekitar air terjun tersebut sehingga menjadikan suasana di sekitar sana menjadi sejuk.

 

Puncak Gunung Inerie

puncak gunung inerie

Gunung Inirie merupakan sebuah gunung yang terletak di kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 2.245 mdpl. Gunung ini memiliki salah satu keunikan yakni Jika dilihat dari kejauhan terlihat seperti piramida. Kamu bisa melakukan pendakian menuju puncak gunung dengan memakan waktu sekitar 3 jam. Kamu akan melewati hutan yang rimbun, lembah gunung dan juga perkebunan sayur milik warga sekitar. Di puncak kamu akan disuguhkan oleh pemandangan yang sangat luar biasa indahnya.

 

Puncak bukit Wolobobo

puncak bukit wolobobo

Bukit Wolobobo merupakan sebuah bukit yang terletak di Desa Turekisa, Kecamatan Gelowa Barat, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Di puncak bukit ini kamu bisa menikmati pemandangan indahnya matahari terbenam dari atas ketinggian ditemani dengan kabut dan awan menciptakan sebuah siluet yang sangat indah.

 

Pantai Riung

pantai riung

Pantai Riung merupakan sebuah pantai yang terletak di Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Pantai ini memiliki suasana yang sangat tenang dengan ombak yang tidak begitu besar. Pantai ini sangat cocok sebagai destinasi wisata bawah laut. Pantai ini memiliki air yang sangat jernih sehingga sangat jelas terlihat ekosistem bawah laut pantai Riung ini. Kamu bisa menemukan berbagai macam ikan dan karang di bawah laut pantai Riung. Pantai ini masih bersih dan terjaga keasriannya.

Baca  Tempat wisata yang ada di Morowali, Sulawesi Tengah

 

Danau Wawomudha

danau wawomudha

Danau Wawomudha merupakan sebuah danau yang terletak di Desa Susu, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Danau Wawomudha memiliki pemandangan bawah air yang sangat menawan akibat dari letusan Gunung Wawomudha. Letusan tersebut menghasilkan tiga buah kawah kecil yang sangat mempesona dan memiliki warna yang unik yakni perpaduan antara biru dan hijau.

 

Kampung adat belaraghi

kampung belaraghi

Kampung Adat ini terletak di desa Kaligejo, Kecamatan Aimere, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Kampung Adat ini merupakan salah satu tempat wisata populer di kalangan para wisatawan yang terletak di Kabupaten Ngada. Kampung Adat ini masih menjaga tradisi yang diwariskan turun-temurun oleh nenek moyang mereka. Di sana kamu akan menemukan rumah-rumah adat yang memiliki arsitektur bangunan yang unik dan sudah sangat kuno.

 

Pantai Leko Ena

Pantai leko ena

Pantai Leko Ena merupakan sebuah pantai yang terletak di Desa Ruto, Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Pantai ini dikelilingi hutan Waru yang cukup rimbun serta beberapa pohon kelapa di pinggir pantai. Pantai ini juga menyuguhkan pemandangan gunung inerie yang Sekilas terlihat seperti piramida. Di sekitar pantai ini kamu bisa berburu kuliner olahan hasil laut sekitar pantai Leko Ena

Nah itu dia 10 rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Apakah kamu tertarik untuk berkunjung ke salah satu tempat wisata di atas?

Rate this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *