Surga Dunia! Ini Tempat Wisata Flores yang Indah Banget

Table of Contents

Flores merupakan sebuah pulau yang berada di gugusan Kepulauan Sunda Kecil, banyak tempat wisata Flores yang indah. karena letak geografisnya berada bersama Bali dan NTB membuat flores memiliki daya tarik wisata yang indahnya tak kalah dari pulau bali.

Dalam sejarah, Flores memiliki kedekatan dengan portugis maka dari itu nama ‘Flores’ memiliki makna ‘bunga’. Memang alam flores seindah bunga yang kecantikannya natural.

Alam flores amat luas untuk di jelajahi, namun disini saya akan berikan tempat wisata flores yang wajib kamu kunjungi jika datang ke Flores.

Labuan Bajo

Yang pertama adalah Labuan Bajo, destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi wisatawan setiap datang ke pulau Flores pastinya Labuan Bajo. Tempat wisata ini menawarkan keindahan alam seperti Pantai Pede, Pantai Gorontalo, Pulau Bidadari, dan lain-lain.

Dari sini kamu juga dapat mengunjungi tempat wisata lainnya dengan mudah seperti ke Taman Nasional Komodo.

Selain itu, banyak wisatawan kesini juga karena keindahan sunsetnya.

Taman Nasional Komodo

Dari Labuan bajo, kamu dapat menaiki perahu motor ke Taman Nasional Komodo dengan mudah. Pulau Komodo merupakan salah satu dari 7 keajaiban dunia yang membuat Pulau komodo menjadi destinasi populer wisatawan dari luar dan dalam negri.

Taman Nasional Komodo memiliki luas 1827 kmyang terdiri dari 3 pulau, yang pertama Pulau Komodo, yang kedua Pulau Padar dan yang terakhir pulau Rinca.

Bukan hanya Komodo saja yang menjadi daya tarik Taman Nasional ini , namun juga keindahan panorama, kehidupan bawah laut hingga rumput savanna nya.

Pantai Pink

Sesuai dengan namanya, pantai pink memiliki keunikan karena memiliki pasir yang berwarna pink. Warna yang tak biasa ini terjadi karena serpihan terumbu karang yang terbawa ombak ke pesisir pantai sehingga menghasilkan warna kemerah mudaan.

Baca  9 Rekomendasi tempat wisata yang sangat menarik untuk di kunjungi di Buru, Maluku

Jika ingin mengunjungi pantai pink saya sarankan datangnya pada sore hari, karena pada sore hari warna pink dari pasir pantai ini semakin merona dan eksotis.

Di pantai ini kamu juga bisa menikmati kekayaan bawah lautnya dengan snorkeling atau diving, Banyak ikan-ikan yang cantik dan terumbu karangnya yang indah kamu bisa nikmati.

Pulau Kanawa

Pulau kanawa merupakan pulau yang sudah di desain sedemikian rupa untuk pariwisata, di pulau ini kamu dapat menikmati liburan kamu dengan bersantai sambil snorkeling atau diving melihat kekayaan bawah laut pulau kanawa.

Banyak spesies bawah laut eksotis yang siap menyambut kamu mulai dari kuda laut, penyu, bintang laut, terumbu karang warna-warni dan banyak lagi.

Akomodasi di destinasi wisata ini juga sudah lengkap, ada penginapan yang siap untuk di sewa, restoran hingga diving center.

Danau Sano Nggoang

Danau Sano Nggoang merupakan danau vulkanis yang luasnya 513 hektar, danau ini berada diketinggian 750 mdpl dan memiliki kedalaman 600 meter. Disini kamu bisa mandi belerang karena air dari danau sano memiliki kadar belerang yang tinggi.

Selain kamu bisa mandi belerang, disini kamu juga bisa berkuda mengelilingi alam Danau Sano yang masih alami.

Air Terjun Cunca Rami

Air Terjun Cunca Rami berada di Desa Wae Lolos berlokasi di dalam kawasan hutan tropis, Air terjun cunca rami memiliki tinggi sekitar 30 meter dan memiliki curah air yang cukup deras sehingga membuat genangan air seperti danau yang dapat kamu pakai berendam.

Ditambah lagi disekeliling air terjun cunca ini terdapat rimbun hutan dan pepohonan asri membuat panorama makin asik dan memukau.

Itulah daftar destinasi yang kamu bisa datangi saat ke Flores, untuk kamu yang ingin datang ke Gorontalo bisa dilihat Ini Tempat Wisata Yang Wajib Kamu Kunjungi di Gorontalo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *