Papua Barat merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang terletak di Pulau Papua bagian barat. Provinsi Papua Barat beribukota di Kota Manokwari. Provinsi Papua Barat memiliki beberapa wilayah yang kaya akan pesona alam yang sangat indah dan budaya unik yang sangat beragam, salah satu wilayah tersebut adalah Teluk Bintuni. Teluk Bintuni adalah salah satu kabupaten yang terletak di Papua Barat. Kabupaten Teluk Bintuni ini menjadi kabupaten dengan wilayah terluas yang ada di Provinsi Papua Barat. Kabupaten Teluk Bintuni memiliki luas sekitar 18.637,00 kilometer persegi. Kabupaten Teluk Bintuni ini kaya akan tempat wisata alam yang sangat menakjubkan dan sangat menarik untuk dikunjungi. Kamu bisa menjelajahi pantai-pantainya hingga hutan di Teluk Bintuni.
5 Rekomendasi tempat wisata yang wajib kamu kunjungi ketika berlibur di Teluk Bintuni, Papua Barat
Jika kamu memiliki rencana untuk menjalankan liburan di kawasan timur Indonesia, khususnya pulau Papua, kamu bisa mencoba untuk mengunjungi Kabupaten Teluk Bintuni, di sana kamu bisa menikmati keindahan alamnya yang sangat menarik untuk dikunjungi. Berikut adalah 5 Rekomendasi tempat wisata yang wajib kamu kunjungi ketika berlibur di Teluk Bintuni, Papua Barat.
Taman Kota Bintuni
Taman Kota Bintuni merupakan sebuah ruang terbuka hijau yang bisa kamu Kunjungi di Teluk Bintuni. Taman Kota Bintuni ini terletak di Jalan Raya Kali Tubi, Distrik Bintuni Timur, Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat. Taman Kota Bintuni ini sangat cocok dijadiin sebagai spot berpiknik bersama keluarga. Taman ini ditumbuhi banyak pepohonan yang tumbuh rimbun. Hal tersebut menyebabkan suasana di sekitar Taman Kota ini menjadi terasa sejuk dan sangat asri. Di tempat ini kamu bisa menemukan cukup banyak spot untuk kamu bersantai, berbincang-bincang bersama keluarga, sembari menikmati suasana alam yang sangat asri. Di sekitar Taman Kota Bintuni ini kamu bisa dengan mudah menemukan warung yang menjual berbagai macam makanan sehingga membuat liburan kamu semakin lengkap.
Air Terjun Botai
Air Terjun Botai merupakan salah satu air terjun yang bisa kamu temukan di Teluk Bintuni. Air Terjun Botai ini terletak di Kampung Botai, Distrik Manimeri, Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat. Air terjun ini memiliki air yang sangat jernih dan udara yang terasa sangat segar. Air terjun ini dikelilingi oleh bebatuan sungai dan pepohonan yang tumbuh rimbun sehingga membuat suasana di sekitar air terjun ini menjadi sangat sejuk dan terjaga kealamiannya. Ini merupakan salah satu daya tarik wisatawan untuk mengunjungi Air Terjun Botai ini. Untuk sampai ke air terjun ini, kamu akan melewati akses jalur yang cukup sulit, karena air terjun ini terletak cukup jauh dari pusat kota Teluk Bintuni. Kamu akan menempuh jarak sekitar 50 kilometer menggunakan kend…
Pantai Boombara
Pantai Boombara merupakan sebuah pantai yang bisa kamu singgahi ketika sedang berada di Teluk Bintuni, Papua Barat. Pantai ini menjadi salah satu tempat wisata favorit para wisatawan ketika berada di Teluk Bintuni ini. Pantai Boombara memiliki pasir putih yang bersih dan juga lembut. Pantai ini dikelilingi oleh pepohonan yang tumbuh rimbun yang membuat udara di pantai ini semakin terasa segar. Semua itu membuat pantai ini memiliki suasana yang sangat eksotis. Kamu bisa melakukan beberapa aktivitas seru di pantai ini, seperti berenang, bermain air, dan bersantai di tepi pantai. Pantai ini sangat cocok dikunjungi bersama anak-anak karena memiliki ombak yang cukup tenang sehingga akan terasa aman ketika bermain air di sana.
Cagar Alam Teluk Bintuni
Cagar Alam Teluk Bintuni merupakan sebuah kawasan tempat wisata yang di lindungi oleh pemerintah setempat. Hal tersebut terjadi karena Cagar alam ini memiliki fungsi sebagai pertahanan komoditas utama masyarakat setempat, yakni penyangga aktivitas masyarakat setempat dalam bidang perikanan dan budidaya udang. Cagar alam ini memiliki luas lebih dari 120 ribu hektar. 90% wilayah Cagar alam ini ditumbuhi oleh pohon mangrove yang membuat suasana di Cagar alam ini terasa sangat asri dan berudara segar. Cagar alam ini merupakan habitat buaya muara dan beberapa fauna endemik lainnya seperti burung dan lain-lain.
Sungai Weriagar
Sungai Weriagar memiliki keindahan alam yang tak kalah cantik dengan tempat wisata yang ada di daerah lainnya. Sungai ini menjadi sumber kehidupan sehari-hari bagi para penduduk sekitar yang tinggal di sekitar sungai ini. Bahkan sungai ini biasa digunakan sebagai jalur transportasi mereka untuk bisa ke perkebunan milik mereka atau untuk mencari sagu di hutan. Mereka akan menggunakan perahu untuk menyusuri sungai ini. Sebaiknya kamu meminta warga sekitar untuk menemani kamu untuk menjelajahi sungai ini.
Demikianlah 5 Rekomendasi tempat wisata yang wajib kamu kunjungi ketika berlibur di Teluk Bintuni, Papua Barat. Semoga informasi di atas bisa berguna untuk rencana liburan kamu.
Pencarian Berdasarkan Kata Kunci
- tempat wisata di sumatra selatan
- kota pariaman di sumatera barat
- wisata di padang sunatra barat
- PADANG DI SUMATERA APA
- pantai barat sumatera
- pantai padang sumbar
- surga dunia
- lokasi wisata sumatera barat
- FOTO PAMTAISUMATERA BARAT
- WISATA SUMATER UTARA BARAT
- pantai padang di sumatra barat
- ibukota sumatera barat Padang
- janjang seribu
- GAMBAR IBU KOTA SUMATERA BARAT
- mufida gorontalo
- batu apung di sumatra barat
- ibu kota sumatera barat
- Gorontalo Transportations
- pantai di sumatera barat
- tempat wisata di sumatra utara gunung seribu